DESAIN UI/UX APLIKASI PET SHOP MENGGUNAKAN METODE PENDEKATAN DESIGN THINKING

Adrian Maulana Fauzi

Abstract


Proses perancangan aplikasi harus memperhatikan kebutuhan pengguna agar dapat menyesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Seringkali dalam proses desain aplikasi adanya ketidaksinkronan antara desain aplikasi dengan kebutuhan bisnis yang menyebabkan kurang berkembangya bisnis tersebut, terutama pada desain aplikasi pet shop. Desain ini menekankan pada kemudahan penggunaan, pengalaman pengguna yang menyenangkan, dan kesederhanaan. Desain UI/UX Pet Shop akan mencakup sejumlah fitur seperti profil pengguna, daftar produk, fitur pencarian, halaman checkout dan pembayaran, dan lain-lain. Desain akan dirancang dengan menggunakan kombinasi warna dan gambar yang selaras dengan tema pet shop. Selain itu, navigasi intuitif dan mudah digunakan akan digunakan untuk membuat antarmuka yang ramah pengguna. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh desain UI/UX yang baik dan sesuai dengan kebutuhan bisnis. Maka dari itu perlu dibuatkan desain aplikasi untuk memenuhi kebutuhan user dalam dunia bisnis. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan design thinking, yaitu proses berpikir komprehensif yang berkonsentrasi untuk mendapatkan solusi dari permasalahan. Perancangan ini berdasarkan tahap-tahap dalam proses design thinking sehingga menghasilkan tampilan yang menarik. Dari hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa desain ini sangat dibutuhkan oleh pengguna.


Full Text:

PDF (21-26)


DOI: https://doi.org/10.37058/jssainstek.v8i1.6274

Refbacks

  • There are currently no refbacks.