IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

Heni Herliyani

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa dengan menerapkan model pembelajaran Cooperative Integrated Reading And Composition (CIRC). Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 siswa kelas VIII-A SMPN 1 Pamarican. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah lembar observasi, pedoman wawancara dan soal tes kemampuan pemahaman konsep matematis. Proses analisis data dimulai dengan menelaah seluruh data yang diperoleh dari hasil observasi, hasil wawancara dan dookumentasi yang berhubungan dengan implementasi metode CIRC dalam pembelajaran matematika. Setelah itu dilanjutkan dengan reduksi data untuk pengambilan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data dengan triangulasi yaitu data observasi yang diperoleh dipadukan dengan data hasil wawancara dan data dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi metode CIRC dalam pembelajaran matematika di kelas VIII-A dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Hal ini terlihat dari hasil yang dicapai selama pembelajaran matematika, 100% siswa mengalami peningkatan.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.