ANALISIS AKTIFITAS USER FACEBOOK DENGAN TOOLS SOCIOGRAFH.IO STUDI KASUS GRUP FACEBOOK “ALUMNI MTs MUDASPA

Faisal Jaelani, Acep Irham Gufroni, Andi Nur Rachman

Abstract


Facebook merupakan salah satu media sosial yang memiliki fitur “groupâ€. Fitur ini banyak memiliki manfaat salah satunya bisa digunakan sebagai media komunikasi untuk mengumpulkan para anggota yang memiliki hobi yang sama, atau mengumpulan anggota alumni dari sekolah/perguruan tinggi. MTs Muhammadiyah Singaparna merupakan salah satu sekolah yang memanfaatkan fitur grup yang ada di facebook  untuk menghimpun seluruh alumni nya agar tetap terjalin komunikasi yang baik meskipun mereka sudah menjadi alumni dan terpisah jauh dengan sekolahnya yang dulu. Untuk mengetahui aktifitas user facebook dari grup alumni mudaspa ini maka harus dilakukan analisis dengan menggunakan tools sociograph.io dan penyebaran kuesioner OCAI. Analisis ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh sebuah informasi terhadap aktivitas user grup facebook Alumni MTs Muhammadiyah Singaparna dan mengetahui seberapa besar manfaat dari adanya grup facebook Alumni MTs Muhammadiyah Singaparna. Hasil dari penelitian ini adalah kunjungan user atau anggota grup Alumni Mts Muhammadiyah Singaparna sangatlah minim, hal ini menyebabkan aktivitas yang dilakukan pada grup tersebut menjadi rendah dan tidak variatif. Ada pun untuk budaya organisasi yang ada pada grup tersebut pada saat ini mengarah pada tipe budaya Hierarchy dan budaya yang diharapkan 5 tahun kedepan adalah budaya clan.

Full Text:

PDF 202-208

References


. Cameron, Kim S., Quinn., Robert E. 2006. Diagnosing and changing organizational culture : based on the competing values framework. Revised edition. USA : Jossey-Bass.

. Robbins, Stephen P. dan Judge, Timothy A.. 2007. Organizational behavior Edition (15th Edition). New Jersey, USA : Pearson Education. Inc.

. Schein, E.H. 1992. Organizational Culture and leadership. (3rd Edition). USA : Jossey-Bass.

. Sugiyono.2011. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung, CV Alfabeta




DOI: https://doi.org/10.37058/jssainstek.v3i2.356

Refbacks

  • There are currently no refbacks.