UPAYA MITIGASI KELONGSORAN LERENG PADA JALUR PIPA PENSTOCK EKSISTING
Abstract
Kondisi kestabilan lereng sangat tergantung dari berbagai faktor yang mempengaruhi, salah satunya adalah kondisi saturasi tanah. Tanah eksisting yang mengalami saturasi akibat intensitas hujan tinggi menyebabkan tambahan beban pada material tanah dan mereduksi kekuatan tanah. Dalam jangka waktu tertentu hal tersebut dapat menjadi penyebab pergerakan tanah dan kelongsoran lereng. Pergerakan tanah yang terjadi berdekatan dengan struktur eksisting tentu saja akan turut berpengaruh terhadap kestabilan struktur tersebut. Penelitian ini mengkaji tentang upaya mitigasi struktur pipa penstock yang mengalami kerusakan akibat pergerakan tanah yang terjadi. Upaya mitigasi yang dilakukan adalah dengan pemasangan soldier pile dan relokasi abutment fondasi pipa penstock. Pemasangan soldier pile diameter 1,2 m panjang 20 m dan jarak 2,4 m dimaksudkan untuk memotong bidang pergerakan lereng agar dapat menghentikan pergerakan lanjutan. Sedangkan relokasi abutment pipa penstock bertujuan untuk menempatkan abutment pada lokasi yang tidak terjadi pergerakan tanah. Proses analisis upaya mitigasi dilakukan dengan metode elemen hingga menggunakan bantuan program Plaxis 2D dan Ensoft Group. Hasil analisis menunjukan faktor kemamanan stabilitas meningkat dari semula 1,3 menjadi 1,5. Respon gaya yang terjadi pada soldier pile yaitu bending moment sebesar 239,9 kNm dan total displacement 4,1 cm. Defleksi lateral tanah terhadap pipa sebesar 0,8 cm, masih berada di bawah batas izin 2,0 cm untuk kondisi tegangan izin.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.37058/aks.v5i2.10213
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal ini terindeks oleh: