Kontribusi Brand Image Lembaga di Media Online terhadap Keputusan Warga Belajar Mengambil Program Kesetaraan di PKBM Kendedes Kota Malang

Ana Maratul Lathifah, Lasi Purwito, Edi Widianto

Abstract


Menjaga, mengembangkan, dan mengenalkan nama baik lembaga pendidikan merupakan tantangan besar bagi pihak pengelola. Semakin baik image yang dimiliki, maka semakin baik pula persepsi masyarakat terhadap lembaga. Brand image dapat membantu lembaga untuk tetap berdiri tegak dan melewati setiap arus persaingan yang ada. Apalagi dengan pesatnya kemajuan di bidang teknologi membuat media online semakin mudah dimanfaatkan dan diakses oleh semua lapisan masyarakat tanpa terkecuali. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui brand image lembaga di media online, keputusan warga belajar mengambil program kesetaraan, dan kontribusi brand image lembaga di media online terhadap keputusan warga belajar mengambil program kesetaraan di PKBM Kendedes Kota Malang. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuantitatif korelasional dengan teknik analisis regresi linear sederhana. Populasi dalam penelitian ini yaitu 140 warga belajar yang tergabung dalam grup whatsapp resmi PKBM Kendedes Kota Malang dan 35 reponden sebagai sampel penelitian, dengan Proposionate Stratified Random Sampling sebagai teknik sampling penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Brand image lembaga di media online berada pada kategori baik, (2) Keputusan warga belajar memilih program kesetaraan di PKBM Kendedes Kota Malang berada pada kategori baik, (3) Kontribusi brand image lembaga di media online terhadap keputusan warga belajar mengambil program kesetaraan sebesar 78,4%. Artinya terdapat kontribusi yang besar antara brand image lembaga di media online terhadap keputusan warga belajar mengambil program kesetaraan.


Full Text:

PDF

References


Adam, M. (2015). Manajemen Pemasaran Jasa. Bandung: Alfabeta.

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Yogyakarta:

Rineka Cipta.

Aznuriyandi & Putri, D.L. (2019). Pengaruh Brand Image terhadap Keputusan Memilih

Bimbingan Belajar pada Lembaga Pendidikan Ganesha Operation di Pekanbaru. Jurnal Daya Saing 5(3).

Azwar, S. (2012). Metode Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Departemen Pendidikan Nasional. (2003). Undang-Undang Nomor 20 Tahun

Tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.

Fahmi, I. (2016). Perilaku Konsumen Teori dan Aplikasi. Bandung: Alfabeta.

Khoirun & Wilopo. (2018). Persepsi Alumni terhadap Brand Image (Survei pada

Alumni Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya). Jurnal Administrasi Bisnis, 55(1).

Kotler, P. & Keller, K.L. (2007). Manajemen Pemasaran (Jilid 2). Jakarta: PT Indeks.

Kurniawan, A. (2005). Transformasi Pelayanan Publik. Yogyakarta: Pembaruan.

Marimin. (2005). Teknik dan Aplikasi Pengambilan Keputusan Kriteria Majemuk.

Jakarta: PT. Gramedia Widiasarana Indonesia.

Nugraha, R. (2015). Kajian Brand Image dan Biaya Pendidikan terhadap Keputusan

Memilih Lembaga Bahasa di Sukabumi. Jurnal SWABUMI, 2(1). (https://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/swabumi/article/viewFile/1957/1450).

Ramayulis. (2002). Ilmu Pendidikan Islam. Jakarta: Kalam Mulia.

Rangkuti, F. (2003). Measuring Customer Satisfaction. Jakarta: Gramedia Pustaka

Utama.

Rozi, F.N. (2007). Pelaksanaan Strategi Pemasaran Jasa Pendidikan (Studi Kasus pada

Yayasan Pondok Modern Al-Rifa’ie Gondanglegi Malang). Abstrak Skripsi. Jurusan Manajemen Tata Niaga Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang.

Roziqin, Z. & Rozaq, H. (2018). Menggagas Competitive Advantage melalui Branding

Image di Madrasah Aliyah Nurul Jadid Paiton Probilinggo. Jurnal Ilmiah DIDAKTIKA, 18(2). Dari (https://jurnal.ar-raniry.ac.id/index.php/didaktika/article/view/3244/2254).

Schiffman & Kanuk. (2007). Perilaku Konsumen. Edisi II. Jakarta: PT. Indeks Gramedia.

Solis, B. & Haurer, C. (2010). Engage: The Complete Guide For Brands and Bussines

to Build, Cultivate, and Measure Success in the New Web. New Jersey: John Wiley & Sons Inc.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung:

Alfabeta.

Sulistiya, T.D,. & Fitriana, R. (2020). Pengaruh Marketing Media Sosial Instagram terhadap Brand Image the Bunker Cafe, Tangerang. Jurna l Ekbi, 21(2). Dari

http://jurnalekonomi.unisla.ac.id/ /index.php/ekbis/article/view/512.

Widianto, E. Husna, A.N., Sasami, A.N., Rizkia, E.F., Dewi, F.K., & Cahyani, S.A.I..

(2021). Pemanfaatan Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi. Journal of Education and Teaching, 2(2). Dari https://ejournal.uin-suska.ac.id/index.php/JETE.

Widodo & Utami, Y.T. (2020). Marketing Program Pendidikan Luar Sekolah (Peningkatan Minat Masyarakat terhadap Program Pendidikan Luar Sekolah melalui Marketing Mix di Sanggar Kegiatan Belajar Bantul Yogyakarta). Jurnal Pendidikan untuk Semua. 4(1). Dari https://journal.unesa.ac.id/index.php/jpls/article/view/8193.




DOI: https://doi.org/10.37058/jpls.v7i2.3642

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jendela PLS is Indexed by

Indeks Google ScholarGarudaBASEresearchbib Crossref

 View My Stats

 

This Journal is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

©All rights reserved 2017. Jurnal Jendela PLS, E-ISSN: 2745-3944