PENGARUH DOSIS PUPUK ORGANIK DAN TINGKAT SALINITAS TANAH TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KEDELAI HITAM (Glycine soja L.) VARIETAS DETAM 1

Tika Ratnasari, Maman Suryaman, Ida Hodiyah

Abstract


Kedelai adalah sumber protein nabati utama yang dimanfaatkan sebagai bahan dasar berbagai produk olahan. Penelitian ini bertujuan menentukan dosis optimal pupuk organik dan tingkat salinitas tanah yang mendukung pertumbuhan serta hasil maksimal kedelai hitam. (Glycine soja L.) Varietas Detam 1. Penelitian dilakukan di Dusun Budiasih, Desa Cibenda, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, pada Oktober 2022 hingga Januari 2023, menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) faktorial dengan dua faktor, yaitu dosis pupuk organik (A) dan konsentrasi air laut (B). Dosis pupuk organik terdiri dari (a0) kontrol/tanpa pupuk organik,(a1) dosis pupuk organic sebesar 10 ton/ha, dan(a2) dosis pupuk organic sebesar 20 ton/ha Kosentrasi air laut terdiri dari (b0) kontrol/tanpa air laut/menggunakan air sumur, (b1) konsentrasi air laut sebesar 100 ml/L air, dan (b2) konsentrasi air laut sebesar 200 ml/L air. Hasil penelitian menunjukkan interaksi antara tingkat salinitas tanah dan dosis pupuk organik terhadap jumlah biji per polong. Dosis pupuk organik 20 ton/ha menghasilkan bobot biji kering per tanaman tertinggi dibandingkan dengan kontrol (tanpa pupuk organik) dan dosis 10 ton/ha. Dosis pupuk organik 10 ton/ha menghasilkan bobot 100 butir biji kering tertinggi dibandingkan dengan kontrol (tanpa pupuk organik) dan dosis 20 ton/ha. Tingkat salinitas secara signifikan memengaruhi volume akar, bobot biji kering per tanaman, dan bobot 100 butir biji kering. Sementara itu, dosis pupuk organik berpengaruh signifikan terhadap tinggi tanaman, luas daun, dan bobot biji kering per tanaman, serta sangat signifikan terhadap jumlah daun.


Keywords


Pupuk Organik, Salinitas, Kedelai Hitam

Full Text:

PDF PDF

References


Anugrahtama, P. C., Supriyanta, S., & Taryono, T. (2020). Pembentukan Bintil Akar dan Ketahanan Beberapa Aksesi Kacang Hijau (Vigna radiata L.) Pada Kondisi Salin. Agrotechnology Innovation (Agrinova). 3(1): 001-005.

Hidayat, N. (2008). Pertumbuhan dan Produksi Kacang Tanah (Arachis hypogea L.) Varietas Lokal Madura pada Berbagai Jarak Tanam dan Dosis Pupuk Fosfor. Agrovigor. 1(1): 55-64.

Hodiyah, I., Hauliyah, U., & Suryaman, M. (2021). Pengaruh Pupuk Limbah Pasar Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Kedelai ( Glycine max ( L .)) Pada Beberapa Tingkat Salinitas. Media Pertanian. 6(2): 60–71.

Junandi, Mukarlina, & Linda, R. (2019). Pengaruh Cekaman Salinitas Garam NaCl terhadap Pertumbuhan Kacang Tunggak (Vigna unguiculata L. Walp) Pada Tanah Gambut. Jurnal Protobiont. 8(3): 101–105.

Mindari, W. (2009). Cekaman Garam dan Dampaknya pada Kesuburan Tanah dan Pertumbuhan Tanaman. Surabaya: UPN "Veteran" Jawa Timur.

Perwitasari, B., Tripatmasari, M., & Wasonowati, C. (2012). Pengaruh Media Tanam dan Nutrisi Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Pakchoi ( Brassica juncea L.) dengan Sistem Hirdroponik. Agrovigor, 5(1), 14–25.

Purwaningrahayu, R. D. (2016). Karakter Morfofisiologi dan Agronomi Kedelai Toleran Salinitas. Puslitbang Tanaman Pangan. 35–48.

Purwaningrahayu, R., Sebayang, H., Syekhfani, S., & Aini, N. (2016). Tanggap Fisiologis dan Hasil Biji Berbagai Genotipe Kedelai terhadap Cekaman Salinitas. Buletin Palawija, 14(1), 18–27.

Purwaningsih, O., & Kusumastuti, C. T. (2019). Pemanfaatan Bahan Organik Dalam Budidaya Kedelai. Yogyakarta: UPY Press.

Satrio, E. E. (2019). Respon Pertumbuhan dan Produksi tanaman Tomat (Solanum Lycopersicum) Melalui Aplikasi berbagai Dosis Pupuk Kascing. Carbohydrate Polymers, 6(1), 5–10.

Yusril, M. A. (2021). Strategi Pengembangan Agroindustri Kecap Cap Jago. Universitas Galuh Ciamis.

Zhu, J. K. (2001). Plant Salt Tolerance. Trends in Plant Science. 6(2): 66–71.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

Program Studi Magister Agroteknologi, Pascasarjana, Universitas Siliwangi

Jl. Siliwangi no. 24 Kota Tasikmalaya - 46115

telp: (0265) 330634 | email: [email protected]