STRATEGI BERTAHAN USAHA KULINER DI MASA PANDEMI COVID-19
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melihat strategi wirausaha kuliner dalam situasi pendemi covid-19, dimana covid-19 sangat terdampak pada seluruh lapisan masyarakat termasuk para wirausaha. Dalam fokus penelitian ini adalah strategi seorang wirausaha kuliner Bu. Rena di Kabupaten Klaten pada masa pandemi covid-19. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif diskriptif dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa pemilihan usaha kuliner berupa susu segar dilatarbelakangi oleh tingkat konsumsi pada masyarakat Klaten yang cukup tinggi pada susu segar dengan harga yang relative murah dan ramah bagi masyarakat Klaten, hal tersbut membuat Bu Rena memutuskan terjun di bidang usaha kuliner. Pandemi covid-19 bedampak pada usaha yang dijalankan Bu.Rena seperti adanya pembatasan kerumunan dan jam operasional mengharuskan Bu Rena berpikir untuk menjalankan usaha yang dapat dilakukan di rumah. Strategi yang dilakukan Bu Rena dalam mengembangkan usahanya yaitu dengan tidak hanya berfokus pada penjualan susu segar namun juga pada penjualan masakan rumahan. Strategi pemasaran yang dilakukan oleh Bu Rena dalam menjalankan usahanya yaitu dengan mengoptimalkan penggunaan media sosial atau secara online melalui Whatsapp, Instagram dan media social yang lain. Selanjutnya melalui konfensional dengan strategi menyebar informasi secara “getok tular†atau dalam Bahasa Indonesia memiliki arti “dari mulut ke mulutâ€. Strategi selanjutnya yaitu pengantaran masakan yang dijual Bu. Rena secara online ini dapat dilakukan dengan sistem COD (Cash On Delivery) dan mengantar langsung makanan ke rumah pembeli namun dalam area atau yang masih berdekatan.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Al Jufri, A., Anggadwita, G., & Putri, M. K. (2017). Pengaruh Karakteristik Entrepreneur Terhadap Kesuksesan Usaha Kuliner Di Kabupaten Bandung (studi Kasus: Usaha Kuliner Kecamatan Bojongsoang). eProceedings of Management, 4(2).
Ardianti, P. N. H., Suwandewi, P. A. M., & Danini, D. A. R. (2020). Bisnis Kuliner Online, Solusi Usaha di Tengah Pandemi Covid-19. Prosiding Webinar Nasional Universitas Mahasaraswati 2020, 122-130.
Cuba, E., & Lincoln, Y. (1985). Naturalistic inquiry. California: Beverly Hills
Emzir, E. (2010). Metodologi penelitian kualitatif analisis data. Jakarta: Raja Grasindo.
Handayani, S. M., & Nurlaila, I. (2011). Analisis pemasaran susu segar di Kabupaten Klaten. Sains Peternakan: Jurnal Penelitian Ilmu Peternakan, 9(1), 41-52.
Hermawan, Yudan. (2020). Dampak Pandemi COVID-19 Terhadap Proses Pembelajaran Jarak Jauh di Pendidikan Anak Usia Dini. PROSIDING Web Seminar Nasional (Webinar) Fakultas Ilmu Pendidikan: “Kebijakan Pendidikan Nasional: Pendidikan Non-Formal dan Pendidikan Anak Usia Diniâ€. Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP)-Universitas Negeri Malang (UM), 1-11
Juliasty, S. (2009). Cerdas Mendapatkan dan Mengelola Modal Usaha. PT Balai Pustaka (Persero).
Milles, M.B. & Huberman, A.M. (1994). Analisis data kualitatif. Jakarta: Universitas Indonesia Press.
Moleong, L. J. (2010). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Tahirs, J. P., & Kannapadang, R. S. (2018). Membangun Model Pembukuan Usaha Mikro di Kabupaten Tana Toraja (Studi Kasus Usaha Kuliner). JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting), 1(2), 89-96.
DOI: https://doi.org/10.37058/jpls.v7i1.4570
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jendela PLS is Indexed by
This Journal is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.