EFEKTIVITAS MODEL CONNECTING, ORGANIZING, REFLECTING, AND EXTENDING (CORE) DALAM PEMBELAJARAN MENGANALISIS DAN MENGONSTRUKSIKAN TEKS NEGOSIASI

Faradila Hardiana Palupi

Abstract


Peristiwa komunikasi mempunyai tujuan komunikatif dalam wujud teks atau genre masing- masing yang ditentukan oleh pemakainya. Genre-basedmenjadi salah satu pendekatan untuk mengembangkan Kurikulum 2013 revisi. Teks negosiasi merupakan salah satu teks yang harus dikuasai oleh peserta didik tingkat SMA/MA kelas X. Untuk mencapai kompetensi itu, guru harus menerapkan model pembelajaran yang efektif. Model Connecting, Organizing, Reflecting, and Extending (CORE) merupakan model pembelajaran yang bisa diterapkan dalam pembelajaran menganalisis dan mengonstruksikan teks negosiasi. Model ini memiliki kelebihan, yaitu dapat mengembangkan keaktifan peserta didik, melatih daya ingat, mengembangkan daya berpikir kritis, serta memberikan pengalaman belajar yang lebih bermakna.Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan keefektifan model Connecting, Organizing, Reflecting, and Extending (CORE) dalam pembelajaran menganalisis dan mengonstruksikan teks negosiasi pada peserta didik kelas X MA Riyadlul Ulum Kota Tasikmalaya tahun ajaran 2018/2019. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode eksperimen sungguhan. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah teknik wawancara, teknik observasi, dan teknik tes dengan populasi peserta didik kelas X MA Riyadlul Ulum Kota Tasikmalaya tahun ajaran 2018/2019. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji statistik yaitu uji wilcoxonkarena berdasarkan uji normalitas, kedua data berdistribusi tidak normal. Hasil perhitungan data pascates dalam pembelajaran menganalisis dan mengonstruksikan teks negosiasi menunjukkan bahwa W (hitung) = 0 < W (tabel) = 52 dalam taraf signifikansi 0,05. Artinya, hasil belajar yang menggunakan model CORE lebih baik. Dengan demikian, model CORE efektif digunakan dalam pembelajaran menganalisis dan mengonstruksikan teks negosiasi pada siswa kelas X MA Riyadlul Ulum Kota Tasikmalaya tahun ajaran 2018/2019.


Keywords


Analyzing; Constructing; CORE model; Experimentation; Negotiation Text

Full Text:

PDF

References


Chaer, A. (2010). Kesantunan Berbahasa. Jakarta: Rineka Cipta.

Dantes, Ny. (2012). Metode Penelitian. Yogyakarta: Andi.

Dawson, R. (2010). Seni Negosiasi: Seni Canggi yang Melejitkan Kesuksesan Anda (Secret of Power Negotiating).Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Hariwijaya. (2010). Strategi Lobi dan Negosiasi. Jakarta: Oryza.

Hendro. (2011). Dasar-dasar Kewirausahaan. Jakarta: Erlangga.

Herdian. (2010). Kemampuan Berpikir Analitis. [Online]. Tersedia: https://herdy07.wordpress.com/2010/05/27/kemampuan-berpikir-analitis/. [27 Desember 2018]. [04:58].

Heryadi, D. (2015). Metode Penelitian Pendidikan Bahasa. Bandung: Pusbill.

Heryadi, D. (2016). Statistika Praktis untuk Penelitian Pendidikan. Tasikmalaya: Universitas Siliwangi.

Istijanto. (2007). Seni Menaklukkan Penjualdengan Negosiasi. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Kosasih, E. (2016). Jenis-jenis Teks SMA. Bandung: Yrama Widya.

Leech, G. (1993). Prinsip-prinsip Pragmatik. Jakarta: Universitas Indonesia.

Mahsun. (2014). Teks Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Kurikulum 2013. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada

Mailiza, P. (2012). Teknik Lobi dan Negosiasi. [Online]. Tersedia: https://putrimailiza29.wordpress.com/2012/12/10/teknik-lobi-dan-negosiasi/. [19 Januari 2019].

Ngalimun. (2016). Strategi dan Model Pembelajaran. Yogyakarta: Aswaja Pressindo.

Prasetyono, D. S. (2007). Seni Kreatif Lobi dan Negosiasi. Jogjakarta: Penerbit Think.

Rinaldy, E. (2006). Kamus Perdagangan Internasional. Jakarta: Indonesia Legal Center Publishing.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta. Suherli. et al (2017). Bahasa Indonesia SMA/MA/SMK/MAK Kelas X. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Sunarti. Rahmawati, S. (2014). Penilaian dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: Andi Yogyakarta.

Tn. (2015). Contoh Teks Negosiasi Singkat. [Online]. Tersedia: https://www.ilmusiana.com/2015/12/5-contoh-teks-negosiasi-singkat.html. [11 Maret 2019]. [11:58].

Wicaksono, L. (2016). “Bahasa dalam Komunikasi Pembelajaranâ€. Jurnal Pembelajaran Prospektif (JPP) 1. (2). 9-19

Wijaya, C. S. (2018). The Art of Negotiation. Yogyakarta: Bright Publisher.




DOI: https://doi.org/10.37058/metaedukasi.v2i1.1809

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Jurnal METAEDUKASI




©2019 Jurnal Metaedukasi : Jurnal Ilmiah Pendidikan 
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Siliwangi
Jl. Siliwangi No. 24 Kota Tasikmalaya - 46115
email: jurnalmetaedukasi@unsil.ac.id
e-ISSN: 2714-7851


Creative Commons License
This journal is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
StatCounter:
WebAnalytics Made Easy - StatCounter
Detail


Jurnal ini terindeks oleh: