Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Pada Senam Irama Melalui Media Audio Visual Pada Murid Kelas V SD Negeri Perumnas Cisalak Kota Tasikmalaya
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan proses dan hasil pembelajaran aerobik melalui media audio visual pada siswa kelas V SD Negeri Perumnas Cisalak Kota Tasikmalaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan sampel penelitian berjumlah 30 orang murid kelas V SD Negeri Perumnas Cisalak Kota Tasikmalaya. Data dikumpulkan dengan melakukan pengamatan dan catatan pada saat dilapangan. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan media audio visual pada pembelajaran senam irama bagi murid kelas V SD Negeri Perumnas Cisalak Kota Tasikmalaya mengalami peningkatan hasil pembelajarannya. Hal ini dibuktikan dari hasil pembelajaran senam irama siklus 1 terdapat 11 orang murid atau sekitar 35 % yang tuntas dengan nilai diatas KKM yaitu 76 dan 19 orang murid atau sekitar 65 % yang tidak tuntas dengan nilai yang masih dibawah nilai KKM yaitu 75 dengan nilai rata-rata sebesar 68 dan yang masih kurang dari KKM 75 mengalami peningkatan pada siklus II yaitu terdapat 23 orang murid atau sekitar 85 % yang tuntas dengan nilai melebihi KKM yaitu 75 dan 7 orang murid atau sekitar 15 % yang tidak tuntas dengan nilai yang masih dibawah nilai KKM yaitu 75 dengan nilai rata-rata sebesar 83 dan telah melebihi KKM yaitu 75. Berdasarkan hasil tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa penerapan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar senam irama pada murid kelas V SD Negeri Perumnas Cisalak Kota Tasikmalaya.
Teks Lengkap:
PDFDOI: https://doi.org/10.37058/sport.v8i1.10373
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.copyrightStatement##
Journal of SPORT (Sport, Physical Education, Organization, Recreation, and Training)
Program Studi Pendidikan Jasmani
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Siliwangi
Jl. Siliwangi No. 24 Kota Tasikmalaya - 46115
email: penjas@unsil.ac.id
e-ISSN: 2620-7699 ; p-ISSN: 2541-7126
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
INDEX BY