KEMAMPUAN TEKNIK DASAR BOLA BASKET: STUDI DESKRIPTIF PADA MAHASISWA

Arief Abdul Malik, Iman Rubiana

Abstrak


Pada tahun 2019 merupakan tahun pertama seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) menggunakan portofolio bagi mahasiswa yang memilih program studi dalam bidang seni dan/atau olahraga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan teknik dasar bola basket pada mahasiswa pendidikan jasmani yang masuk melalui jalur SBMPTN pada tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan sampel sebanyak 130 mahasiswa yang berusia 17-21 tahun. Instrumen yang digunakan adalah tes passing ke dinding dengan jarak 3 meter selama 30 detik, tes shooting selama 30 detik, dan tes menggiring bola dengan zig zag. Data dianalisis dengan menggunakan teknik statistik deskriptif. Dari hasil penelitian diperoleh infomasi bahwa rata-rata kemampuan teknik dasar bola basket mahasiswa berada pada kategori cukup berdasarkan penilaian acuan nilai (PAN). Perlu adanya perbandingan antara penerimaan mahasiswa melalui jalur lain agar dapat diketahui perbedaan kemampuan mahasiswa pada masing-masing jalur penerimaan berdasarkan cabang olahraga yang diajarkan pada jurusan yang memiliki program studi olahraga agar didapatkan data yang lebih komprehensif.

Kata Kunci


Bola basket; Teknik Dasar; Mahasiswa; SBMPTN

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Alemdaro, U. (2012). The Relationship Between Muscle Strength , Anaerobic Performance , Agility , Sprint Ability and Vertical Jump Performance in Professional Basketball Players. Journal of Human Kinetics, 31, 149–158. https://doi.org/10.2478/v10078-012-0016-6

Delextrat, A., & Cohen, D. (2009). Strength, Power, Speed, and Agility of Women Basketball Players According to Playing Position. Journal of Strength and Conditioning Research, 23(7), 1974–1981. https://doi.org/10.1519/jsc.0b013e3181b86a7e

Devita, A. (2013). Survey Tes Tingkat Kemampuan Teknik Dasar Bermain Bola Basket (Passing, Dribbling, dan Shooting) Pada Tim Bola Basket Putra Kelompok Umur 18 Tahun Klub Sahabat Semarang Tahun 2012. Universitas Negeri Semarang.

ErÄulj, F., Blas, M., & BraÄiÄ, M. (2010). Physical Demands on Young Elite European Female Basketball Players With Special Reference to Speed, Agility, Explosive Strength, and Take-off Power. Journal of Strength and Conditioning Research, 24(11), 2970–2978. https://doi.org/10.1519/jsc.0b013e3181e38107

Febrianto, F. (2017). Analisis Teknik Dasar Permainan Sepakbola Klub Sinar Harapan Tulangan Sidoarjo Pada Liga 3 Regional Jatim. Jurnal Prestasi Olahraga, 2(1).

Hapsari, A., Pratiknyo, E., & Hidayah, T. (2013). Status Ketrampilan Bermain Bola Basket Pada Club NBC (Ngaliyan Basketball Center) Kota Semarang. Journal of Sport Sciences and Fitness, 2(1), 6–10.

Kong, Z., Qi, F., & Shi, Q. (2015). The influence of basketball dribbling on repeated high-intensity intermittent runs. Journal of Exercise Science & Fitness, 13(2), 117–122. https://doi.org/10.1016/j.jesf.2015.10.001

Maksum, A. (2018). Metode Penelitian dalam olahraga. Surabaya: Unesa University Press.

Nurhasan, & Narlan, A. (2007). Tes dan pengukuran Olahraga. Tasikmalaya: Universitas Siliwangi.

Redaksi Unesa. (2018). Kebijakan Baru SBMPTN 2019, Dekan Keolahragaan se-Indonesia Gelar Pertemuan di Unesa. Retrieved from https://www.unesa.ac.id/kebijakan-baru-sbmptn-2019-dekan-keolahragaan-se-indonesia-gelar-pertemuan-di-unesa (diakses 12 Desember 2019)

SBMPTN. (2019). Laman Resmi Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri Tahun 2019. Retrieved from https://sbmptn.ltmpt.ac.id/?mid=13 (diakses 12 Desember 2019)




DOI: https://doi.org/10.37058/sport.v3i2.1238

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##


Journal of SPORT (Sport, Physical Education, Organization, Recreation, and Training)
Program Studi Pendidikan Jasmani
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Siliwangi
Jl. Siliwangi No. 24 Kota Tasikmalaya - 46115
email: penjas@unsil.ac.id
e-ISSN: 2620-7699 ; p-ISSN: 2541-7126


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


INDEX BY

google scholargoogle scholar garuda base road citefactorcrossrefdimensions