PENGARUH PENDEKATAN METAKOGNITIF TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN DISPOSISI MATEMATIS PESERTA DIDIK MADRASAH ALIYAH (MA) DITINJAU DARI TAHAP PERKEMBANGAN KOGNITIF
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan metakognitif terhadap kemampuan berpikir kreatif dan disposisi matematis peserta didik Madarasah Aliyah (MA) di tinjau tahap perkembangan kognitif (konkrit, transisi, dan formal). Penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen dengan desain pretest and postest non equivalent cotrol group. Populasi penelitian ini adalah seluruh Peserta didik kelas XI MAN 1 kota Serang, sampel dipilih dua kelas secara acak yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pengumpulan data dilakukan melalui tes dan non tes, tes berupa essay sepuluh soal kemampuan berpikir kreatif sedangkan non tes berupa angket disposisi. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini adalah kelas eksperimen yang menggunakan pembelajaran metakognitif tidak lebih tinggi jika dibandingkan dengan kelas kontrol yang mengggunakan pembelajaran ekspositori dalam berpikir kreatif matematis. Terdapat perbedaan kemampuan berpikir kreatif matematis ditinjau dari tahap perkembangan kognitif, tidak ada interaksi antara pendekatan pembelajaran terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis. Sedangkan dalam meneliti disposisi matemtis diperoleh hasil penelitian berupa, kelas yang menggunakan pembelajaran metakognitif lebih tinggi dengan kelas yang menggunakan ekspositori, terdapat perbedaan kemampuan disposisi matematis di tinjau dari tahap perkembangan kognitif, adanya pengaruh atau interaksi antara pendekatan pembelajaran dengan tahapan perkembangan kognitif.
Full Text:
PDFReferences
Depdiknas 2006 Standar Isi Kurikulum 2006 (Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional)
Rahmatina S, Sumarmo U & Johar R 2014 Tingkat berpikir kreatif siswa dalam menyelesaikan masalah matematika berdasarkan gaya kognitif reflektif dan impulsif Jurnal Didaktik Matematika 1(1) 62-70
Reta I K 2012 Pengaruh model pembelajaran Berbasis masalah terhadap keterampilan berpikir Kritis ditinjau dari Gaya kognitif siswa Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia 2(1) 1-17
Amalia Y, Duskri M, & Ahmad A 2015 Penerapan model eliciting activities untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis dan self confidence siswa SMA Jurnal Didaktik Matematika 2(2) 38-48
Trisnawati I, Pratiwi W, Nurfauziah P, & Maya R 2018 Analisis Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa SMA Kelas XI Pada Materi Trigonometri Ditinjau Dari Self Confidence Jurnal Pembelajaran Matematika Inovatif 1(3) 383-394
Muhtadi D & Sukirwan 2017 Implementasi Pendidikan Matematika Realistik (PMR) Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematik dan Kemandirian Belajar Peserta Didik Jurnal mosharafa 6 1
Hedriana H, Rohaeti E E & Sumarmo U 2017 Hard Skills dan Soft Skills Matematik Siswa (Bandung: PT Refika Aditama)
Ruseffendi E T 2010 Dasar-Dasar Penelitian Pendidikan & Bidang Non-Eksakta Lainnya (Bandung: Tarsito)
DOI: https://doi.org/10.37058/jarme.v1i2.797
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Journal of Authentic Research on Mathematics Education (JARME)
Program Studi Magister Pendidikan Matematika, Pascasarjana Universitas Siliwangi
Jl. Siliwangi no. 24 Kota Tasikmalaya - 46115
email: jarme@unsil.ac.id
e-ISSN: 2655-7762
Licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License
StatCounter:
Detail
Indexed by :